Selamat datang di UnikManca.Blogspot.Com

Inilah Rahasia Kaya Orang Cina

Rabu, 09 Januari 20130 komentar

Inilah Rahasia Kaya Orang Cina - Tidak dapat dipungkiri bahwa rata-rata orang Cina selalu berhasil dalam berbisnis dan menjadi sukses. Semua itu tidak terjadi secara kebetulan, tapi ada tips dan triknya.
 

Menurut Lie Charlie, budaya orang Cina yang dilakukannya setiap hari merupakan faktor penentu dari kesuksesan seseorang. Ia pun menulisnya dalam buku berjudul ‘Resep Kaya ala TiongHoa – Financial Strategy’. Nah kebiasaan-kebiasaan itu adalah:
- Rajin menabung
Seperti halnya pribahasa ‘hemat pangkal kaya’, menabung adalah kunci sukses. Karena dengan diawali menabung, orang Cina mengumpulkan modal untuk berinvestasi.
- Bekerja keras
Dalam setiap usahanya orang Cina selalu bekerja keras. Bahkan seluruh keluarga sampai ikut bekerja sama membanting tulang.
- Cermat
Orang Cina relatif cermat memilih investasi yang diyakini akan berhasil. Jika mendirikan sebuah pabrik, tentu sudah memperhitungkan kemana produknya akan dijual, atau kemungkinan sudah mengantongi pesanan.
- Tak mudah menyerah
Meskipun ada guncangan dalam keuangan atau krisis ekonomi, orang Cina selalu berusaha untuk bertahan. Meskipun dengan mengurangi jumlah produksinya mereka tak mudah menyerah.
- Setia kawan
Orang Cina juga dikenal setia terhadap teman-temannya. Hal itu membuatnya mudah untuk mencari dukungan dari sahabat bila menghadapi kesulitan dan membutuhkan bantuan.
Kelihatannya resep itu memang tidak terlalu sulit, tapi jarang ada yang melakukannya dengan disiplin. Jadi jika ingin sukses, tirulah hal-hal tersebut secara terus-menerus. Jika belum sukses juga, minimal tim Langit Berita akan mendoakan Anda supaya sukses.

Posting Komentar

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Berita Unik Dari Blogger Manca Negara - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger